Bisnis Online, Apa Dan Bagaimana Memulainya?

By-|

Instagram

digital era
digital era (digitalrights.leeds.ac.uk)

Apa yang anda pikirkan saat pertama kali mendengar tentang bisnis online? Persepsi orang biasanya akan terpecah menjadi dua ketika mendengar frase bisnis online. Pertama adalah orang yang menganggap bisnis online itu adalah bisnis yang sangat mudah dan cepat menghasilkan duit. Kedua adalah orang yang biasanya menganggap bisnis online itu tak ubahnya hanya pepesan kosong dan berpandangan sangat mustahil orang bisa mendapatkan uang selain dari dunia nyata (offline).

Orang yang menganggap bisnis online adalah suatu pekerjaan yang sangat mudah dan dengan cepat kita bisa mendapatkan duit  biasanya adalah orang yang sudah  ‘termakan’ oleh iklan-iklan bisnis online yang bertebaran di internet. Coba saja kita ketikan frase bisnis online di mesin pencari google, nanti akan kita dapati banyak artikel yang membahas tentang cara cepat mendapatkan uang dari internet yang kadang malah menyesatkan.

Berikutnya adalah orang yang menganggap bisnis online itu hanyalah pepesan kosong dan beranggapan bahwa mencari duit lewat internet itu hanyalah mimpi disiang bolong. Orang seperti ini biasanya adalah orang yang sudah sukses kariernya di dunia nyata, Sehingga ketika ada tren mencari penghasilan lewat internet dianggapnya hal itu mustahil, bagaimana bisa hanya duduk diam diri di depan komputer kita bisa dapat duit?

Pertanyaan berikutnya, apa kedua persepsi kebanyakan orang yang saya sampaikan diatas sepenuhnya salah? Tidak, dengan penuh percaya diri akan saya jawab tidak. Bisnis online sepanjang yang saya ketahui sampai saat ini adalah suatu pekerjaan yang memang bisa menghasilkan duit! Namun, ada hal-hal yang harus diperhatikan.

Bisnis online itu adalah sebuah pekerjaan yang membutuhkan kesabaran, sebagaimana di dunia nyata tidak ada yang instan untuk meraih kesuksesan. Ketika memulai bisnis online kita harus mempersiapkan mental dan mindset kita, bahwa kita harus siap kapan gaji pertama kita dari  bisnis online itu akan datang? bisa sebulan, dua bulan, tiga bulan, atau bahkan satu tahun, dan kita harus siap dengan semua itu.

Baca juga:

Sebelum Memulai bisnis online ketahuilah dulu macam bisnis online itu apa saja, secara garis besar mungkin bisnis online bisa dibagi menjadi dua macam, yaitu bisnis online yang mengharuskan kita memiliki website/blog dan bisnis online yang tidak mengharuskan kita punya website/blog. Dari kedua pilihan tersebut saya sendiri cenderung lebih memilih bisnis online yang mengharuskan kita mempunyai website/blog.

Menghasilkan uang dengan blog kalau kata saya sih ‘gampang-gampang susah’ artinya tidak gampang juga tidak begitu susah. Blogging sendiri adalah sebuah aktifitas menulis pada media internet yang nantinya akan terpublish dan dapat dibaca oleh banyak orang. skill menulis adalah salah satu aspek penting dalam dunia blogging, dengan skill menulis yang baik postingan-postingan blog kita akan menjadi sangat menarik. Setiap pembaca blog tentu akan senang mengunjungi blog yang yang tulisanya enak dibaca.

Disamping terus mengasah skill menulis kita juga harus tahu bagaimana cara mendatangkan pengunjung/trafik yang tinggi untuk blog . Untuk mendatangkan pengunjung/trafik yang tinggi pada blog kita, kita harus mengetahui atau setidaknya mengenal apa itu SEO, SEO adalah kependekan dari Search Engine Optimization, suatu teknik atau proses agar website yang kita mudah ditemukan melalui search engine seperti Google. Jika web kita mudah ditemukan di mesin pencari akan berimbas pada naiknya jumlah kunjungan blog kita.

Dengan mempunya blog bertrafik tinggi kita akan mudah memonetisasi blog kita, langkah berikutnya kita tinggal menentukan program monetisasi blog apa yang akan kita gunakan. Banyak program-program bisnis online di internet untuk blog, seperti Pay Per Click (PPC), Paid To Review (PTR) dan Bisnis Affiliasi/Bisnis Reseller. Dari ketiga program tersebut mana yang terbaik? kita tinggal coba saja satu per satu di blog kita  dan kita lihat hasilnya mana yang paling optimal untuk blog kita.

Apa yang bisa kita simpulkan dari sedikit uraian yang saya sampaikan diatas? Skill menulis dan SEO masih menjadi kunci utama kita dalam mendapatkan duit dari ngeblog. Untuk mempelajari kedua hal tersebut (Skill menulis dan SEO) sebetulnya bukan perkara yang sulit, apalagi di era digital seperti sekarang ini hampir semua ilmu kita bisa pelajari dari internet.

Dalam mempelajari bidang ilmu baru seperti skill menulis dan SEO, biasanya kita akan membutuhkan mentor atau pelatih, hal tersebut sangat berpengaruh akan cepat tidaknya kita menguasai suatu bidang ilmu. Bagi yang kesulitan mencari pelatih dalam dunia blogging rasanya tak perlu risau karena saat ini banyak banget pelatihan-pelatihan ngeblog atau Sekolah Blog, entah itu yang bersifat gratis atau berbayar.

Biasanya orang akan mengeluh ketika meraka akan belajar namun mereka diwajibkan untuk mambayar? Memang kita bisa menemukan banyak artikel yang mengulas teknik menulis atau SEO dalam dunia blogging secara gratis di internet. Namun dalam pandangan saya proses pembelajaran yang ditangani oleh para pengajar profesional dalam hal ini Para Mentor di Sekolah Blog Berbayar hasilnya akan lebih maksimal. Ini sekedar opini dari saya saja sih, karena pilihan mutlak ada ditangan anda.

Berita Terkait.